Akhir Pekan, Petugas Satlantas Polrestabes Medan Rajia di Simpang Pemuda Pungut Uang 400 Ribu Rupiah

    Akhir Pekan, Petugas Satlantas Polrestabes Medan Rajia di Simpang Pemuda Pungut Uang 400 Ribu Rupiah
    Satlantas Polrestabes Medan melakukan Rajia, saat pengguna sepeda motor yang distop diarahkan ke dalam pos polisi.

    MEDAN - Satlantas Polrestabes Medan gencar melaksanakan razia di kawasan Simpang Pemuda, Medan, pada Minggu (27/10/2024). Razia ini menuai kekecewaan dari warga Deliserdang, khususnya Ferdy (20), yang tidak menyangka ada pemeriksaan di akhir pekan.

    Ferdy, yang mengendarai sepeda motor pada Minggu sore, merasa tenang dan tidak menduga adanya razia karena hari libur. Namun, saat melintas di Simpang Pemuda, ia diberhentikan oleh beberapa petugas. “Sepeda motor saya distop, saya disuruh ke pos, ” ujar Ferdy, Minggu (27/10/2024) sekira pukul 17:35 wib.

    Saat ingin menunjukkan surat-surat kendaraannya, Ferdy justru diminta membayar denda sebesar Rp750 ribu atau menghadiri sidang yang dijadwalkan pada 8 November. Kaget dan bingung, Ferdy menyampaikan bahwa uangnya tidak cukup untuk membayar denda tersebut. “Tidak ada uang segitu, ” jawab Ferdy.

    Petugas kemudian menurunkan nominal denda menjadi Rp400 ribu. Karena khawatir harus meninggalkan sepeda motornya, Ferdy akhirnya berusaha memenuhi permintaan petugas.

    Dengan membayar nominal tersebut, sepeda motor jenis Mio dan Spacy miliknya akhirnya dikembalikan. Kasat Lantas Polrestabes Medan, Kompol Andika, saat dikonfirmasi, mengarahkan agar korban melaporkan kejadian tersebut untuk ditindaklanjuti.

    "Mari kita bawa pelapornya ke Propam Bang, " tegas Kasat Lantas. (Alam)

    medan sumut
    A. Putra

    A. Putra

    Artikel Sebelumnya

    Siapkan KPPS, KPU Sumut Gelar Training of...

    Artikel Berikutnya

    Warga Deliserdang Pertanyakan Transparansi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Lake Toba, North Sumatra: A Natural Wonder and Cultural Gem
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Pemkab Asahab Gelar Silaturahmi Akhir Masa Jabatan Pjs. Bupati Asahan
    PT Toba Pulp Lestari Bantah Isu Penculikan, Itu Hoaks
    Raih Medali Emas Diajang SEA Games di Kamboja Tahun 2023, Putri Asal Salaon Rosa Beatrice Malau Disambut Langsung Bupati Samosir
    Misteri Kendaraan Berubah Warna di Gudang Satlantas Polrestabes Medan Belum Terungkap
    PT PPSU Uji Coba Penerapan Tiket Elektronik di Lintasan Tigaras-Simanindo, Kepala KSOPP Danau Toba Apresiasi
    Beredar Kabar Surat Permohonan Bantuan Pengawalan Pengamanan Diduga Tidak Diketahui Kepala Kejatisu, Ini Penjelasannya
    Dua Ruas Tol Diresmikan Presiden Joko Widodo, Pj Gubernur Sumut Optimis Dongkrak Sektor Industri dan Pariwisata
    Presiden Joko Widodo Didampingi Wakil Gubernur Sumut Tinjau Jalan Rusak di Kabupaten Labura
    Wakil Bupati Simalungun Ikuti Giat Gerak Jalan Santai Dalam Rangka HUT Ke-62  Korem 022/PT
    Proyek Alun - Alun Pemprov Sumut Tuai Sorotan, Muhammad Nezar Djoeli: Oknum Kabid Mafia Proyek di Dinas PUPR Sumut
    Surung Charles Lamhot Dilantik Pj Bupati Dairi, Gubernur Sumut: Sinergi Harus Tetap Terjaga
    Lebaran Pertama Kendraan Wisatawan Membludak, Kepala KSOPP Danau Toba Minta Operator Kapal Percepat Pelayaran
    Selama Libur Lebaran 2024, KSOPP Danau Toba Fokuskan Pengawasan Keselamatan dan Keamanan Pelayaran
    Wakil Bupati bersama Kapolres Simalungun Hadiri Peringatan Hari Buruh Internasional Tahun 2024
    KPU Sumut Umumkan Pendaftaran Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara Tahun 2024
    Dua Ratus Warga Binaan Pemasyarakatan Lapas Narkotika Kelas IIA Pematangsiantar Ikuti Program Skrining

    Ikuti Kami